Cara Memperbaiki Nilai E Saat Kuliah Di Universitas Terbuka
Foto Wisuda Tahun 2020 Sesuai pengalaman yang pernah aku alami yaitu mendapatkan nilai E di Universitas Terbuka tentunya aku mau membagikan pengalaman kepada kalian semua bagaimana cara memperbaiki nilai yang E. Disini, aku akan mengupas secara tuntas kiat-kiat merubah nilai E dan alasan kenapa bisa kalian dapat nilai E di Universitas Terbuka Kenapa bisa dapat nilai E? Universitas Terbuka itu nilai ujiannya adalah 70% dari UAS dan 30% dari Tutorial (Online ataupun Tatap Muka) Jadi seandainya kalian sudah berkontribusi maksimal pada tutorial, itu berarti nilai UAS kalian tidak mencukupi atau nilai kalian itu kecil. Bagaimana memperbaiki nilai E? Jika nilai E ada disemester ini Caranya mudah, kalian cukup ikut SUO UJUL (Sistem Ujian Online - Ujian Ulang) mata kuliah yang mendapatkan nilai E. Biayanya adalah 150Rb. Nilai C didapat jika kalian bisa benar 30% dari semua jumlah soal. Jadi misal soalnya 30, kalian minimal harus benar 10 soal supaya nilai C a...